Kamis, 02 Januari 2014

Ukiran Kaligrafi

Ukiran Kaligrafi Islam dari kayu jati bukanlah hanya seni mengukir pada sebidang kayu, tetap lebih dari itu bahwa ternyata pada seni kaligrafi islam tersebut terdapat hitungan matematika-nya serta nilai psikologis. Dapat dari pengerjaan yang menuntut untuk mengajarkan kita pada kedisiplinan dan memiliki rasa seni yang tinggi. Juga penempatan huruf yang harus presisi mengajarkan kita bagaimana menghitung sudut supaya rapi.
Pada seni kaligrafi Islam dikenal berbagai jenis huruf atau biasa disebut Khot, untuk dapat memudahkan kita membayangkan, seperti huruf atau Font pada komputer. Untuk setiap jenis Khot ini memiliki hitungan titik, serta presisi sudut yang berbeda antara satu dengan yang lainnya. Adapun jenis Khot antara lain adalah : Tsuluts, Kufi, Naskhi, Ijazah (Raihani), Riq’ah, Diwani Jali, Diwani, Moalla dan Farisi.
Setelah Khot dituliskan di atas kertas (ataupun hasil print out komputer), maka kertas tersebut di tempelkan pada sebidang papan, misalnya dari bahan kayu jati. Lalu mulailah mengukir mengikut pola yang ada pada kertas mempergunakan alat khusus yaitu pahat untuk mengukir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar